Menparekraf Sebut Konser Coldplay Tetap Digelar Meski Ada Ancaman

Loading

1menit.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan bahwa konser Coldplay yang akan digelar di Jakarta pada 15 November 2023 mendatang tetap akan digelar. Hal ini disampaikan Sandiaga meski ada ancaman pembakaran panggung dari gerakan nasional anti LGBT (Granati LGBT).

Untuk mengantisipasi hal tersebut, Sandiaga mengatakan bahwa pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak kepolisian.

“Ya kita berkoordinasi dengan aparat penegak hukum, kita akan berkoordinasi dengan pihak kepolisian agar konser ini berjalan dengan nyaman, aman dan menyenangkan,” ucap Sandi di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Senin (13/11/2023).

Sandiaga juga mengatakan bahwa konser ini tidak dapat ditunda sebab sudah lama ditunggu-tunggu oleh masyarakat. “Semua keinginan untuk mengungkapkan pendapat telah terfasilitasi dan tentunya kita hormati, tapi konser ini semua sudah sangat menunggu dan sudah masuk dalam kaidah koridor hukum kita, maka semua pihak kita ajak untuk menyukseskan konser Coldplay,” kata Sandiaga.

Menurut Sandiaga, konser Coldplay ini diperkirakan akan menghasilkan keuntungan sebesar 70 hingga 75 juta dolar AS. Hal ini didasarkan pada perkiraan pendapatan per penonton sebesar 1.000 hingga 1.500 dolar AS.

Terkait apakah Sandiaga akan hadir pada konser Coldplay, ia mengaku masih berdiskusi dengan Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo.

“Saya satu-dua hari ini lagi penyiapan, ada beberapa persiapan terakhir, juga ada koordinasi. Saya dan mbak wamen mengatur seandainya mbak Wamen yang hadir, maka beliau akan bertugas di sana. Maka saya akan ditugaskan untuk kegiatan yang lain,” kata Sandiaga.

Sandiaga juga mengatakan bahwa ia ingin memastikan kesiapan konser Coldplay agar dapat berjalan dengan lancar. Pasalnya, ia mengaku ada beberapa konser dalam beberapa hari terakhir yang mengalami kendala. Oleh sebab itu, ia ingin memastikan konser Coldplay dapat berjalan dengan lancar.

“Tapi kita akan pastikan dulu, jangan nontonnya. Tapi persiapan dan konsernya sendiri ini harus berlangsung dengan lancar. Karena ada beberapa konser dalam beberapa hari terakhir ini mengalami kendala. Ini harus kita pastikan, jangan sampai Coldplay yang semua mata tertuju ke Indonesia, kita harus pastikan, konser ini akan berlangsung dengan mulus dan tentunya berdampak ke Indonesia dan ekonomi Indonesia,” kata Sandiaga.

error: Content is protected !!