Presiden Perpanjang Bantuan Sosial Beras 10 Kilogram Hingga Juni 2024

Loading

1menit.com – Presiden Jokowi memutuskan untuk memperpanjang bantuan sosial beras sebesar 10 kilogram hingga Juni 2024. Bantuan ini diberikan kepada kurang lebih 22 juta keluarga penerima manfaat (KPM) untuk membantu menekan harga beras yang tengah tinggi.

Sebelumnya, bantuan ini hanya diperpanjang hingga Februari 2024. Namun, setelah rapat internal mengenai penyaluran bantuan pangan, di Istana Kepresidenan, Senin (6/11/2023) Pemerintah memutuskan untuk melanjutkannya hingga Juni 2024.

“Diperpanjang Desember, kemudian Januari, Februari (2024), lanjut sampai kuartal kedua 2024, Maret, April, Mei, Juni,” kata Zulhas di Kompleks Istana Kepresidenan.

Menurut Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, harga beras memang tidak naik lagi, tetapi belum turun. Oleh karena itu, bantuan ini dilanjutkan untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pangan pokok.

Realisasi penyaluran bantuan di bulan September mencapai 94,95%, Oktober 94,89%, dan November 18,45%. Stok beras Bulog per 2 November mencapai 1.442.945 ton, sehingga masih cukup untuk memberikan penyaluran bantuan.

Presiden juga meminta Menteri Keuangan Sri Mulyani untuk melunasi tagihan Bulog sebesar Rp 16 triliun. Tagihan ini merupakan pembayaran beras yang telah disalurkan oleh Bulog kepada pemerintah.

Pemerintah berharap dengan perpanjangan bantuan sosial beras ini, harga beras dapat segera turun dan masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pangan pokok dengan harga terjangkau.

error: Content is protected !!